VEzcwOIzJo2ocMRnvNfZmXylSxSqdBdXDBtRZkxw
Bookmark

Mengatasi Informasi Penjual Anda di File Sellers.json Google Adsense

Serieswans.com - Beberapa hari yang lalu tepat di tanggal 09 september 2020 saat membuka akun Google Adsense, saya mendapatkan sebuah notifikasi yang isi pesannya sebagai berikut

"Sebaiknya publikasikan informasi penjual anda di fille sellers.json Google. Buka halaman setelan akun untuk meninjaun visibilitas anda saat ini."

Maksud informasi yang tertera pada notifikasi tersebut, bahwasanya kita sebagai publisher di minta untuk mengubah status visibilitas informasi penjual ke mode transparan.

Mengatasi Informasi Penjual Anda di File Sellers.json Google Adsense


Mengatasi Informasi Penjual Anda di File Sellers.json Google Adsense

Apa itu Sellers.json ?

Sellers.json adalah standar IAB Tech Lab yang meningkatkan transparansi dalam ekosistem iklan dan membantu memerangi penipuan. Sellers.json berfungsi melalui file informasi penjual yang tersedia secara publik. Penayang dapat memilih untuk membagikan nama individu atau nama bisnis mereka (bergantung pada jenis akun AdSense mereka) dalam file. Hal ini memberikan cara yang andal bagi pengiklan untuk menemukan dan memverifikasi identitas penayang.

Sebaiknya buat informasi Anda menjadi transparan dan izinkan nama Individu atau bisnis Anda dicantumkan. Dengan begitu, pengiklan dapat memverifikasi inventaris Anda. Jika informasi Anda tidak dibuat menjadi transparan, pengiklan tidak akan dapat melihat nama Anda, yang dapat memengaruhi pendapatan Anda.

Cara mengatasi sellers.json file di akun Google Adsense

untuk cara mengatasi masalah seller.json ini tidak terlalu rumut dan di bilang cukup mudah. anda hanya tinggal melakukan konfigurasi saja pada file sellers.jsonnya. nah bagaimana caranya, anda bisa ikut langkah-langkah dibawah ini.

Cara membuat informasi penjual menjadi transparan

  • Masuk terlebih dahulu ke akun Google Adsense
  • Klik lonceng notif di bagian kanan atas, lalu klik Aksi
  • Mengatasi Informasi Penjual Anda di File Sellers.json Google Adsense
Mengatasi Informasi Penjual Anda di File Sellers.json Google Adsense
  • Atau silahkan klik menu Akun 
  • Mengatasi Informasi Penjual Anda di File Sellers.json Google Adsense

Mengatasi Informasi Penjual Anda di File Sellers.json Google Adsense

  • Kemudian klik informasi Akun 
  • Silahkan pilih Visibilitas anda ganti dari Rahasia menjadi Transparan
  • Isi domain bisnis anda, contohnya serieswans.com

Pastikan nama tersebut harus seperti ini serieswans.com dan google.co.uk. Nama domain tidak diperbolehkan menyertakan "www" ataupun skema (seperti, "https: //" "http: //", atau "FTP : // ”). Domain anda harus menggunakan akhiran public, seperti .com, .net, .id dan domain public lainnya.

  • Secara otomatis perubahan tersebut akan di simpan

Cara menambahkan Sellers.Json File Google Adsense pada File Hosting

Apabila anda menggunakan domain dan bukan subdomain seperti blogspot.com atau wordpress.com. anda bisa mengikuti langkah-langkah di bawah ini untuk mengatasi file sellers.json yang harus kamu konfigurasi agar nofitikasi seller.json tidak muncul lagi. oke langsung saja ke caranya di bawah ini :

  • Buka terlebih dahulu situs hosting website anda
  • jangan lupa login terlebih dahulu ya
  • Setelah itu masuk ke menu halaman "File Manager"
  • Buka folder "Public_html
  • Kemudian buatlah file baru dengan nama seller.json
  • Setelah itu klik kanan pada seller.json lalu pilih Edit dan copy kode di bawah ini dan letakan di file tersebut

"sellerId": "pub-1234567890123456",
"sellerType": "PUBLISHER",
"name": "Example Company Inc."
SellerId Pub: Silahkan isi dengan kode Pub akun Google Adsense anda 
SellerType : biarkan saja terisi dengan PUBLISHER 
Name : Silahkan masukan nama Blog anda

  • Terakhir klik save untuk menyimpan

Sampai tahap ini anda sudah selesai mengatur file seller.json, selanjutnya anda tinggal tunggu saja hasilnya dalam kurun waktu maksimal 24 jam. dan notifikasi pemberitahuannya pun akan hilang dengan sendirinya.

Akhir Kata 

Nah itulah pembahasan kali ini mengenai Mengatasi Informasi Penjual Anda di File Sellers.json Google Adsense. jika anda mempunyai pertanyaan terkait postingan di atas, silahkan tanyakan di kolom komentar, semoga bermanfaat.

0

Posting Komentar